Illiza Kagumi Brunei Darussalam
https://anakbangsapost.blogspot.com/2015/09/illiza-kagumi-brunei-darussalam.html
Banda Aceh(ABP)
Walikota Banda Aceh, Hj Illiza Sa'aduddin Djamal SE, Jum'at (11/9/2015) menyambut kedatangan rombongan dari Brunei Darussalam. Rombongan dari Jamaah Minal Mesjid Ilal Mesjid Negara Brunei Darussalam ini diterima Illiza bersama Wakil Walikota, Drs H Zainal Arifin, Asisten Keistimewaan Ekonomi dan Pembangunan, Ir Gusmeri, Kadis Syariat Islam Kota Banda Aceh, Mairul Hazami serta beberapa Kepala SKPD jajaran Pemko di Aula lantai IV, Balai Kota.
Kepada tamu yang berjumlah 42 orang tersebut, Illiza menyampaikan ucapan selamat datang di Kota Banda Aceh dan mempersilahkan mereka menikmati suasana kota, wisata religi, wisata tsunami hingga kulinernya.
Dalam kesempatan ini, Illiza juga menyampaikan kekagumannya terhadap Kerajaan Brunei Darussalam, sebuah Pemerintahan yang juga menerapkan Syariat Islam, sama seperti Aceh.
"Saya belum pernah ke Brunei, tapi saya sering mengikuti perkembangan Brunei lewat media. Saya berkeinginan mengunjungi Brunei dan ingin melihat langsung penerapan Syariat Islam disana. Dan kalau mungkin akan membicarakan kerjasama dengan Pemerintah disana," tambah Walikota.
Sementara itu, Ketua rombongan, Prof Madya DR H Hashim Bin H Abd Hamid menyampaikan maksud lawatan dirinya bersama anggota jamaah Minal Masjid Ilal Masjid Negara Brunei Darussalam adalah untuk bersilaturrahmi dengan Pemerintah Kota dan warga Banda Aceh.
"Selain itu kita juga ingin melihat dunia wisata, destinasi wisata tsunami dan religinya. Penerapan Syariat Islam juga ingin kita lihat, mungkin ada yang bisa kita sharekan antara Aceh dengan Brunei," ujar Prof Hashim. (Mkk)
Posting Komentar