anakbangsapost

Kegiatan Festival Bakcang PSMTI Sumut Lebih Meningkat

Medan(ABP)
Festival Bakcang yang digelar Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI)Sumut diharapkan bisa menjadi daya tarik pariwisata di kota Medan, terutama wisata kuliner yang disajikan dalam event ini.
DIABADIKAN: Para Pemenang lomba barongsai diabadikan bersama Walikota Medan 
diantaranya  Tongariodjo Angkasa, Eddy Djuandi, Djoko Darmadi, Sukiran,SH, Joselina dan Sumiati
“Saya puas dengan kegiatan ini yang sangat meningkat dibanding tahun sebelumnya. Kita harap tahun depan lebih ditingkatkan lagi dengan suguhan acara yang lebih menarik,” kata Ketua Dewan Penasehat, Eddy Djuandi di Medan, Rabu sore, (25/6).
Sebelumnya Walikota Dzulmi Eldin mengharapkan festival Bakcang ini dapat memberikan wawasan beraneka ragam budaya Tionghoa, termasuk wisata kuliner yang dewasa ini semakin marak di kota-kota besar Indonesia.
“Kota Medan merupakan kota multi etnis dan kultural. Kita patut berbangga hati, karena kemajemukan kita memiliki kekuatan beraneka ragam dari satu dengan yang lain. Jadi, kita siap mendukung wisata kuliner tersebut sehingga menjadi makanan favorit kota Medan,” kata Dzulmi Eldin saat acara Barongsai dan Bakcang Festival 20-15 di Central Business Districk (CBD) Polonia Medan, Sabtu malam (20/6). Bertindak sebagai MC adalah Sukiran, SH, MHum.
Hadir saat itu Ketua Dewan Penasehat PSMTI Sumut, Eddy Djuandi, Kadisbudpar Medan, Bursal Manan, anggota DPRD Kota Medan, Wong Sun Chen, Karo Ops Poldasu, Kombes CBS Nasution dan pengusaha properti, Benny Basri.
Ketua PSMTI Sumut, Tongariodjo Angkasa,SE,MBA, MM, MSc menyebutkan, festival Bakcang bisa berjalan lancar dan sukses berkat adanya kerjasama dengan semua pihak di kota Medan.
"Acara ini kita harapkan bukan seremonial saja, tapi dapat berkesinambungan setiap tahunnya.Karena dewasa ini tidak sedikit anak bangsa telah melupakan budayanya sendiri tapi malah terbawa dengan budaya asing. Untuk itu Festival Bakcang ini bisa dilestarikan di Indonesia dengan semangat yang berani, jujur, bersih dan bertanggung jawab," katanya.
Sementara Ketua Panitia, Joko Darmadi mengingatkan, agar generasi muda tetap ingat dengan budayanya karena belakangan ini sering ditinggalkan. "Festival Bakcang merupakan budaya warisan yang harus dilestarikan," katanya.
Saat itu diserahkan berbagai hadiah menarik bagi pemenang barongsai, dan bakcang dan lainnya. (dey)

Related

Medan 4203745734785486266

Posting Komentar

Berita Terpopuler

Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic

Edisi Cetak

Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
item