anakbangsapost

RSUD Meuraxa Raih WOW Service Excellence Award 2015

Banda Aceh(ABP)
RSUD Meuraxa menjadi salah satu instansi penerima Markplus WOW Service Excellence Award (SEA) 2015 untuk kategori rumah sakit umum kelas B. Penghargaan ini diberikan oleh Markplus Inc sebagai bentuk apresiasi kepada local champion dalam melakukan pelayanan untuk meningkatkan kepuasan masyarakat.
Rumah sakit milik Pemko Banda Aceh ini dinilai memiliki kualitas layanan terbaik bagi para pasiennya. Markplus mengukur tingkat kepuasan pelanggan atau masyarakat pada lima dimensi yakni calrity of communication, favorability of brand, accessibility of channel, suitability of offering dan quality of service.
Vice President and Chief Knowledge Officer of Markplus Inc, Dr Jacky Mussry, mengatakan, masing-masing dimensi tersebut berkorespondensi dengan tahap yang dilalui pada customer path, yaitu Aware-Appeal-Ask-Act dan Advocate.
Ia menjelaskan, pada masing-masing dimensi, pihaknya menilai kepuasan konsumen pada setiap interaksi merek dengan konsumennya baik secara langsung, call center maupun media online. “Bahkan kami juga mengevaluasi seluruh aspek penawaran produk dan jasa, mulai dari kesesuaian atribut produk samapi kesesuaian informasi yang disampaikan,” sebutnya.
Markplus WOW SEA 2015 diserahkan langsung oleh Wali Kota Banda Aceh Hj Illiza Sa'aduddin Djamal SE bersama Kepala OJK Banda Aceh Achmad Wijaya Putra kepada para pemenang dari 10 kategori. Prosesi penganugerahan sendiri digelar di Hermes Palace Hotel, Kamis (17/9/2015) siang tadi.
Wali Kota Illiza dalam sambutannya, menyampaikan apresiasinya kepada Markplus Inc yang telah mengadakan ajang ini di Banda Aceh sebagai kota ke-12 Indonesia. Ajang serupa sebelumnya telah digelar antara lain di Pekanbaru, Solo, Denpasar, Surabaya dan Bandung. “Award ini tentu menjadi pendorong bagi dunia usaha maupun pelayanan publik di Banda Aceh agar lebih baik baik lagi ke depan dan tidak menjadi biasa-biasa saja.”
Illiza mengakui, dirinya banyak belajar dari pihak Markplus Inc dari segi marketing, dan bagaimana menciptakan produk berkualitas yang didukung packaging yang menarik. “Sama halnya dengan Banda Aceh sebagai destinasi wisata islami dunia, bagaimana kita bisa meyakinkan orang untuk datang ke kota kita,” ujarnya.
Kota Madani, sambung wali kota, hanya bisa dibangun oleh orang-orang yang madani pula. “Smart people for smart city. Agar tak tergilas oleh zaman, kita mesti mengubah mindset mengikuti perubahan zaman itu sendiri.”
Untuk itu, sambungnya lagi, Teknologi Informasi dan komunikasi (TIK) merupakan hal yang sangat penting. “Di era digital saat ini tentu semua aspek harus memanfaatkan TIK termasuk dalam dunia usaha,” katanya.
Kota Banda Aceh hari ini, ungkap Illiza, tumbuh sebagai sebagai salah satu kota dengan masyarakat pengguna internet terbanyak di Indonesia. “Wifi gratis hampir semua Warkop menyediakannya, hotspot di taman-taman kota dan perkantoran juga terus akan kita tambah. Bahkan Becak di Banda Aceh sekarang juga sudah ada wifi-nya,” kata Illiza disambut tepuk tangan hadirin.
“Tapi ingat, itu semua (TIK) harus digunakan dengan bijak. Kita mesti bersyukur karena tinggal di negeri syariat. Islam selalu mengaitkan antara dunia dan akhirat, selalu seiring-sejalan. Itulah the Beauty of Islam. Selamat kepada para penerima Markplus WOW SEA 2015, semoga ini bisa terus memacu kita untuk berbuat lebih baik demi kota kita tercinta, Banda Aceh Model Kota Madani,” demikian Illiza Sa'aduddin Djamal. (Jun)
Berikut para penerima Markplus WOW SEA Banda Aceh 2015:
Kategori Bank Konvensional (buku I+II)
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Aceh
Kategori Bank Konvensional (buku III)
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Bukopin
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Danamon
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Tabungan Negara (BTN)
Kategori Bank Konvensional (buku IV)
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Central Asia (BCA)
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: BRI
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Mandiri
Kategori Bank Syariah
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: BRI Syariah
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Syariah Mandiri
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Bank Muamalat
Kategori Operator Seluler
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Telkomsel
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: 3 (Tri)
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: XL Axiata
Kategori Pembiayaan Sepeda Motor
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Adira Finance
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: Summit OTO Finance
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: FIF Group
Kategori Dealer Mobil
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: PT Dunia Barusa – Toyota
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: PT Armada Banda Jaya – Suzuki
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: PT Capella – Daihatsu
Kategori Dealer Sepeda Motor
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: PT Alfa Scorfii – Yamaha
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: PT Sejahtera Motor Gemilang – Suzuki
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: PT Capella Dinamik Nusantara – Honda
Kategori Rumah Sakit Umum (Kelas B)
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: RSUD Meuraxa
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: RS Ibu dan Anak Provinsi Aceh
Kategori Rumah Sakit Umum (Kelas B)
The Best Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: RSIA Harapan Bunda
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: RS Teuku Fakinah
The Champion of Banda Aceh Service Excellence Award: RS Kesdam Iskandar Muda

Related

Banda Aceh 4521700893394854712

Posting Komentar

Berita Terpopuler

Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic

Edisi Cetak

Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
item